Cara Membuat Titik Titik pada Daftar Isi Supaya Rapih

Cara membuat titik-titik pada daftar isi secara otomatis di word dengan versi 2007, 2010, 2013, 2016 dan 2019. Setiap versi pada dasarnya sama saja, yang menjadi pembeda hanya sisi tampilan aplikasi.

Artikel ini pada dasarnya terinspirasi dari pertanyaan sahabat dekat saya saat dia melihat contoh daftar isi pada makalah yang saya buat.

Seketika setelah melihat titik-titik pada daftar isi saya yang sangat rapih, kemudian dia bertanya bagaimana cara membuat titik-titik di daftar isi agar rapih seperti ini?

Maka saya mencoba menjawabnya, tapi karena jawaban tanpa dipraktekan, akhirnya dia tidak paham. Dengan begitu saya mendapat ide untuk menuliskan tutorial cara membuat titik di daftar isi dengan microsoft word ini.

Tujuannya agar tidak hanya untuk sahabat saya, lebih dari itu saya berharap sobat pembaca blog ini bisa mengetahui bahwa cara membuat titik pada daftar isi menggunakan microsoft word sangat mudah sekali.

Bagi sobat yang belum mengetahui atau bahkan sudah mengetahui cara membuat daftar isi tapi lupa. Biasanya terjadi akibat pengetahuan ini jarang digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Saya dapat memaklumi karena membuat daftar isi memang hanya dilakukan untuk keperluan tertentu saja seperti makalah, proposal, laporan praktikum, karya tulis ilmiah, skripsi, buku dsb.

Pengertian dan Fungsi

Daftar isi adalah susunan judul dan subjudul dari isi buku, makalah atau yang lainnya. Daftar isi biasanya terletak di bagian awal buku atau makalah, berfungsi sebagai petunjuk bagi pembaca untuk menemukan letak halaman judul atau subjudul isi buku.

Simak Juga : Cara Membuat Nomor Halaman Romawi dan Angka

Dengan adanya daftar isi, pembaca buku atau makalah akan lebih mudah dalam menemukan posisi halaman dari judul yang hendak dicari. Sehingga tidak perlu membuka setiap lembar buku satu persatu.

Bentuk Daftar Isi

Pada dasarnya tidak ada bentuk baku untuk membuat daftar isi buku atau makalah. Namun sebuah catatan penting mengenai daftar isi yang bagus dan rapih adalah susunan sub heading yang jelas. Perhatikan gambar contoh daftar isi makalah yang pernah saya buat berikut ini

Contoh Daftar Isi Rapih

Apa pendapat sobat mengenai daftar isi tersebut?

Menurut saya, bentuk daftar isi pada gambar di atas sangat tersusun dengan baik dan rapih. Susunan sub heading tampak jelas, dan titik-titik penghubung antara judul dan sub judul dengan nomor halaman juga sangat rapih.

Kemudian muncul pertanyaan, bagaimana cara membuat daftar isi supaya rapih seperti itu?

Saya yakin pasti sobat telah mencoba membuat titik-titik daftar isi untuk makalah secara manual, yaitu dengan menekan tombol karakter titik pada keyboard. Namun sayangnya ketika menekan titik di baris selanjutnya angka halaman menjadi tidak rata kanan, berikut contoh daftar isi laporan yang tidak rata kanan

Contoh Daftar Isi tidak Rapih

Disini saya akan menjelaskan cara membuat daftar isi otomatis hanya dengan sekali tekan tombol tab. Dalam prakteknya saya menggunakan microsoft word 2016. Jika sobat menggunakan versi 2007, 2010, 2013 atau 2019, maka cara ini juga akan berlaku. Silahkan simak langkah-langkahnya

Cara Membuat Titik-Titik pada Daftar Isi

  1. Silahkan buka aplikasi microsoft word
  2. Pastikan ruler sudah aktif, jika belum silahkan aktifkan melalui Menu View submenu Show centang Ruler
  3. Menampilkan Ruler Microsoft Word 2016
  4. Buat susunan kerangka daftar isi
  5. Susunan Kerangka Daftar Isi
  6. Blok semua kerangka daftar isi yang telah dibuat
  7. Blok Semua Kerangka Daftar Isi
  8. Pada langkah selanjutnya, sobat boleh pilih salah satu di antara pilihan berikut
    • Klik kanan kemudian pilih Paragraph..., sebelum memilih Paragraph pastikan kerangka daftar isi masih dalam keadaan terblok
    • Cara Klik Kanan Membuat Daftar Isi
    • Klik tombol kecil pada Menu Home submenu Paragraph
    • Cara Klik Icon Membuat Daftar Isi
  9. Maka akan muncul kotak Pop-up, klik tombol Tabs...
  10. Cara Buat Titik Daftar Isi
  11. Selanjutnya muncul lagi Pop-up
  12. Cara Mengatur Titik Titik Daftar Isi
    • Pada kolom Tab stop position:, ketikan tepi ujung untuk posisi rata kanan. Untuk mengetahuinya lihat pada ruler (Jangan terlalu pas sisakan 0.5 !!).
    • Alignment pilih Right untuk rata kanan
    • Leader pilih 2 ..... agar menampilkan titik-titik
    • Klik tombol Set agar ujung rata kanan dapat menjadi referensi di kemudian hari (Opsional)
    • Klik tombol OK
  13. Arahkan kursor ke ujung kalimat kerangka daftar isi, kemudian tekan tombol Tab pada keyboard
  14. Cara Bikin Daftar Isi Makalah
  15. Maka akan muncul titik-titik secara otomatis, dan berhenti pada ujung tepi kanan sesuai dengan yang telah diatur
  16. Ulangi langkah No 8 sampai semua kerangka daftar isi memiliki titik-titik
  17. Menampilkan Titik Titik Daftar Isi
  18. Pada ujung rata kanan titik-titik ulangi langkah No 5, ketika mencapai langkah No 7 ubahlah kolom Tab stop position: dengan rumus (mula-mula + 0.5), kemudian Leader pilih 1 None agar tidak muncul titik-titik. Pada langkah No 8 setelah menekan tombol Tab silahkan ketik posisi halaman.
  19. Merapihkan Tampilan Daftar Isi

Jika sobat mengikuti langkah-langkah yang telah saya tuliskan di atas dengan benar sesuai dengan urutan, maka hasilnya akan seperti gambar berikut.

Hasil Akhir Cara Membuat Titik Titik pada Daftar Isi

Hasil akhir yang saya tampilkan tersebut menggunakan ketentuan sebagai berikut

  • Ukuran kertas : A4
  • Margin :
    1. Left : 4 cm
    2. Top : 4 cm
    3. Right : 3 cm
    4. Bottom : 3 cm
  • Tab stop position : 14 cm

Jika sobat belum paham mengenai margin, silahkan baca artikel saya Cara Mengatur Margin. Dalam artikel tersebut saya juga menjelaskan mengenai margin dan fungsinya disertai langkah-langkah membuat margin dengan sangat jelas.

Selamat !! kini sobat telah berhasil membuat daftar isi dengan titik-titik yang sangat rapih di microsoft word. Bagi yang tidak berhasil, silahkan periksa apakah sudah sesuai dengan instruksi langkah-langkah yang telah saya tuliskan atau tidak.

Jika tidak, maka silahkan ulangi berdasarkan langkah-langkah yang telah saya susun. Apabila masih belum berhasil, silahkan sampaikan pada kolom komentar di bawah.

Penutup

Demikian tutorial cara membuat titik-titik pada daftar isi baik untuk buku, skripsi, makalah maupun laporan lainnya. Saya berharap artikel ini akan membantu sahabat saya yang sempat kebingungan juga sobat pembaca blog ini.

Mohon maaf apabila dalam penjelasannya kurang dapat dipahami dengan baik. Semoga bermanfaat.

Terimakasih atas kunjungannya.

Tomi Nurhidayat

Data Science dan Machine Learning Enthusiast | SEO Enthusiast.

Previous Post Next Post