Cara Mengatur Settingan Setelan Blog Di Dashboard Blogger Lengkap Satu Persatu

Cara Mengatur Settingan Setelan Blog Di Dashboard Blogger Lengkap Satu Persatu
Tutorial Blog : Blog Mas Tom

Setelah sebelumnya saya mempublikasikan artikel tutorial blogger tentang cara membuat blog dari nol sampai mahir, postingan sekarang merupakan kelanjutannya. Artikel ini akan memuat cara setting setelan blog langsung dari dashboard blogger. Blogger dipilih karena sangat cocok sekali bagi sobat yang masih pemula di dunia blogging.

Jika sobat telah berhasil membuat blog dan mempublikasikan artikel pertama sesuai dengan tutorial yang saya buat sebelumnya. Maka langkah selanjutnya untuk memulai mahir ngeblog adalah melakukan setting blog.

Mengatur settingan blog pada bagian setelan dashboard blogger menurut saya sangat penting. Karena dibagian setelan tersebut terdapat beberapa poin yang harus dipahami masing-masing pemilik blog untuk serius ngeblog kedepannya.

Terdapat 7 poin yang ada di menu setelan, yaitu

1. Dasar
2. Postingan, Komentar, dan Berbagi
3. Email
4. Bahasa dan Pemformatan
5. Preferensi Penelusuran
6. Lainnya
7. Setelan Pengguna

Dalam artikel ini saya akan mengupas satu-satu poin diatas

A. Dasar
Pada bagian ini terdapat beberapa hal penting yang harus sobat ketahui yaitu,

Dasar
1. Judul

Judul ini adalah judul blog sobat, yang telah sobat pilih pada saat pendaftaran blog pertama kali. Judul ini bisa sobat ubah kapan saja sesuai dengan keinginan sobat. Namun perlu sobat ketahui bahwa merubah judul blog akan memakan waktu yang cukup lama untuk merubah di mesin pencarian google.

Misal, blog yang saya buat pada tutorial sebelumnya berjudul Blog Tekno. Maka sejak dibuat judul blog yang direkam oleh google adalah Blog Tekno. Jika saya merubahnya menjadi Blog Teknologi maka butuh waktu bagi google untuk merubah dari Blog Tekno ke Blog Teknologi.

2. Deskripsi

Sesuai dengan namanya, deskripsi merupakan gambaran umum dari isi blog sobat nantinya. Para blogger biasa menyebutnya dengan gambaran niche blog. Niche adalah pilihan topik blog, misal blog yang saya buat akan diisi artikel mengenai teknologi. Maka deskripsinya yang baik adalah seputar teknologi yang isinya tidak lebih dari 500 karakter.

3. Privasi

Menu privasi hubungannya dengan mesin telusur. Banyak sekali mesin telusur yang tersedia, mungkin sobat hanya menggunakan google saja. Padahal mesin telusur tidak hanya google loh, misalnya ada Bing, Yahoo, Yandex, Ask, AOL dll.

Dengan membiarkan mesin telusur menemukan blog sobat, maka blog akan tampil di mesin pencariannya masing-masing. Sehingga pada bagian privasi ini saya sarankan untuk memilih ya semuanya.

Publikasi
Alamat Blog

Bagian publikasi terdapat alamat blog sobat, alamat ini merupakan alamat url yang sobat daftarkan di awal. Pada bagian ini pula sobat bisa merubah alamat url sobat, namun apabila artikel sobat telah banyak yang di publikasi. Maka saya sangat menyarankan untuk tidak merubahnya.

Kemudian selain merubah alamat url blog, di bagian ini pula sobat bisa melakukan custom domain. Custom domain adalah penggunaan domain sendiri yang telah sobat sewa dari penyedia domain. Sehingga url blog sobat akan hilang bagian blogspotnya.

Misal, dari id-blogtekno.blogspot.com menjadi blogtekno.com. Namun bagi sobat yang hendak mengcustom domain dari blogspot ke TLD(Top Level Domain) mungkin sobat bisa membaca artikel saya yang sebelumnya tentang Alasan Saya Kembali Ke Subdomain Blogspot.

HTTPS

Selanjutnya adalah menu HTTPS yang di dalamnya terdapat pengalihan HTTPS. Pengalihan ini sedikit beresiko, jika sobat mengatur ke tidak, artinya pengalihan dimatikan. Konsekuensinya setiap pengunjung yang mengunjungi blog sobat maka sambungannya menjadi tidak dienkripsi sehingga keamanan menjadi tidak terjamin. Saran yang bisa saya berikan adalah aktifkan saja pengalihan HTTPS dengan pilih ya.

Izin

Pada menu izin terdapat 2 submenu, yaitu penulis blog dan pembaca blog. Bagian Penulis Blog adalah email yang sobat gunakan sebagai penulis blog sekaligus admin pemilik blog. Pada bagian ini sobat bisa saja mengundang orang lain untuk menulis di blog sobat dengan menambahkan penulis dan mengirim undangannya dengan menuliskan emailnya.

Maka apabila disetujui, orang yang sobat undang untuk menulis di blog sobatpun akan bisa mengakses dashboard blogger sobat. Namun hanya sebatas mengelola publikasi artikel dan komentar, sehingga otoritas pemilik blog tetap ada di admin.

Jika sobat merubah status penulis undangan menjadi admin, maka blog sobat bisa di akses penulis undangan sepenuhnya. Bahkan bisa saja sobat sebagai pemilik asli malah dijadikan penulis undangan statusnya, karena otoritas kepemilikan ada dua, dan salah satunya berhak mengubah status satu sama lain.

Kemudian pada bagian pembaca blog terdapat 3 pilihan, dan saya sangat merekomendasikan untuk publik saja. Supaya siapapun boleh membaca artikel yang sobat buat.

B. Postingan, Komentar, dan Berbagi

Postingan

Pada menu ini terdapat 3 submenu, namun saya rasa bagian template entri dan tampilkan gambar dengan lightbox biarkan saja sesuai defaultnya. Untuk tampilkan sebanyak mungkin, itu adalah jumlah artikel yang akan dimunculkan di home page blog sobat.

Jika sobat memilih 10 postingan, artinya bila artikel yang telah sobat publikasikan adalah 15, maka 5 artikel selanjutnya berada di halaman home page kedua. Berlaku kelipatan sesuai dengan yang sobat tentukan tiap home pagenya.

Komentar

Pada bagian komentar terdapat 5 submenu. Pertama lokasi komentar, bagian ini terdapat 4 pilihan, jika sobat hendak mematikan komentar(tidak menerima komentar) maka pilihlah sembunyikan, namun jika sobat membolehkan komentar di setiap artikel maka saya sarankan pilih tersemat, karena jika memilih selain tersemat pengunjung yang akan mengomentari akan merasa terganggu dengan pop-up nantinya.

Kedua siapa yang dapat mengomentari, saya rasa sobat faham maksudnya. Tapi sekedar rekomendasi dari saya pribadi, pilihlah semua orang, karena tidak semua pengunjung yang hendak berkomentar mempunyai akun google. Walaupun jarang sih yang tidak punya akun google, tapi faktanya tetap ada kok.

Ketiga moderasi komentar, pada bagian ini sobat dihadapkan pilihan untuk memoderasi setiap komentar atau tidak. Jika sobat hendak memoderasi maka pilih selalu, dengan begitu setiap komentar yang di pos akan dilihat dulu oleh sobat apakah akan disetujui atau tidak.

Jika sobat memilih untuk tidak memoderasi setiap komentar maka pilih saja tidak pernah, artinya setiap komentar akan langsung terpublikasi tanpa harus ada persetujuan admin blog. Jika sobat memilih pertengahan maka pilih saja kadang-kadang, tapi sesuai dengan pengalaman, kadang-kadang ini sebenarnya bentuk setuju untuk memoderasi.

Keempat tampilkan verifikasi kata, sobat pilih saja ya, supaya setiap kata terverifikasi. Kelima Pesan formulir komentar, pesan ini tepatnya pesan penulis pada setiap pengunjung yang hendak berkomentar. Biasanya penulis (pemilik blog) berpesan untuk berkomentar sesuai dengan topik dan tidak melakukan spam dengan menyimpan link hidup.

C. Email

Pada menu ini terdapat 3 submenu. Pertama Mempublikasikan entri menggunakan email, jika sobat hendak mengaktifkan pilih segera publikasikan email. Tapi sobat harus menambahkan kata rahasia 4 karakter, dan email itulah yang akan menjadi email untuk publikasi entri artikel menggantikan email yang sebenarnya.

Jika sobat memilih simpan sebagai draft entri, maka hanya menyimpan di draft saja sebelum dipublikasikan. Jika sobat memilih mematikannya tinggal pilih dinonaktifkan.

Kedua Email notifikasi komentar, pada bagian ini sobat akan mendapatkan pemberitahuan ke email yang dituliskan apabila terdapat komentar di artikel yang sobat publish. Untuk mengaktifkannya sobat harus menerima undangan di email sobat dengan jangka waktu 14 hari setelah pengisian.

Ketiga Email postingan ke, pada submenu ini hampir sama dengan email notifikasi komentar. Hanya saja pemeberitahuan disini adalah pemberitahuan postingan terbaru yang sobat publish.

D. Bahasa dan Pemformatan

Bahasa

Pada submenu bahasa terdapat 2 sub. Pertama Bahasa, untuk mengatur bahasa yang digunakan. Kedua aktifkan transliterasi, ini digunakan untuk translate artikel sobat apabila muncul di negara lain(yang tersedia).

Format

Terdapat 4 submenu, pertama zona waktu yang sobat gunakan, ini berpengaruh pada waktu yang tercatat ketika artikel berhasil di publikasi, pilih sesuai zona waktu sobat. Kedua Format header tanggal, ini format untuk bagian atas blog sobat yakni bagian header apabila dipasang.

Ketiga Format timestamp, bagian ini adalah format ketika artikel sobat dipublikasikan. Keempat Format stempel waktu komentar, sama dengan format timestamp hanya saja ini digunakan di bagian komentar.

E. Preferensi Penelusuran

Tag meta

Pada bagian tag meta terdapat Deskripsi, hampir sama dengan deskripsi di menu dasar. Hanya saja pada bagian ini jumlah karakter tidak boleh lebih dari 150. Tag meta ini yang akan muncul di mesin telusur untuk pencarian home page blog sobat.

Kesalahan dan pengalihan

Pertama Pesan khusus untuk halaman tidak ditemukan, ini adalah pesan yang ingin sobat sampaikan ke user apabila halaman yang pernah sobat publish tetapi sobat membatalkannya. Namun karena terlanjur dan sobat telah membagikan link ke teman-teman maka yang mencoba mengunjungi akan mendapatkan pesan khusus sobat.

Kedua Pengalihan khusus, bagian ini akan membantu sobat ketika sobat pernah membagikan link ke grup, tapi sobat salah menulis satu huruf dari link.

Misal, harusnya
https://id-blogtekno.blogspot.com/2019/12/artikel-kedua-saya.html
tapi ketika sobat membagikan di grup ternyata
https://id-blogtekno.blogspot.com/2019/12/artikel-kedua-say.html

Maka dengan pengalihan khusus sobat bisa menanganinya dengan memasukan link salah pada bagian Dari, dan link benar pada bagian Kepada, tapi hanya dari /2019 sampai akhir link.

Perayapan dan pengindeksan

Pertama Google Search Console, Ini digunakan untuk pengindexan blog sobat oleh mesin telusur google, mungkin saya akan membuat artikelnya secara terpisah. Selanjutnya robots.txt khusus dan tag tajuk robot khusus ini hubungannya dengan bot mesin pencari. Saran dari saya jangan diaktifkan selagi tidak dibutuhkan, karena akan berpengaruh pada tidak ditemukannya blog sobat di mesin telusur.

Monetisasi

Pada bagian ini hubungannya dengan memonetisasi blog, atau bahasa sederhananya menghasilkan uang dari blog. Dengan mengaktifkannya maka sobat setuju untuk memonetisasi blog sobat.

Untuk awal sobat hanya perlu mengaktifkan saja, jika sobat telah berhasil diterima AdSense sebagai pengelola iklan google, biasanya sobat perlu memasang kode dibagian ini.

Lainnya

Pada menu lainnya terdapat 5 submenu.

Impor dan cadangkan

Didalamnya terdapat konten dan video dari blog. Bagian konten terdapat pilihan impor konten dan cadangkan konten, impor konten artinya sobat akan mengimpor konten dari blog sobat yang lain ke blog baru.

Hubungan impor konten tidak bisa lepas dari cadangkan konten, karena impor didapat dari cadangkan. Cadangkan konten biasa disebut dengan mendownload isi konten dari blog untuk mengamankan postingan apabila sewaktu-waktu blog di nonaktifkan. File yang berhasil disimpan di komputer/handphone sobat itulah yang harus di impor ke blog baru sobat.

Kemudian Video dari blog, disini sobat tempat untuk mengelola apabila dalam blog sobat terdapat beberapa video yang ingin sobat publish.

Hapus Blog

Sesuai namanya menu hapus blog ini berfungsi untuk menghapus blog sobat, jika sewaktu-waktu sobat sudah tidak mau lagi mengelola blog.

Feed Situs

Bagian ini terdapat 4 submenu, pada 2 submenu url alihan feed postingan dan footer feed postingan hanya digunakan apabila sewaktu-waktu dibutuhkan, saya sendiri belum pernah menggunakannya.

Bagian izinkan feed blog saya menyarankan untuk memilih singkat saja supaya para subscriber blog sobat akan mendapatkan info konten terbaru ke emailnya hanya berupa artikel sebagian. Sehingga memaksanya untuk mengunjungi blog sobat, dan ini sangat bermanfaat untuk visitor kedepannya.

Bagian Aktifkan tautan judul dan tautan lampiran, sobat bisa mengaktifkan atau mematikannya. Jika sobat mengaktifkannya, maka setiap judul dan lampiran artikel yang terbit akan menjadi sebuah link menuju artikel itu sendiri.

Menurut opini saya sebaiknya sobat mematikannya saja, supaya pengunjung tidak terlalu risih, karena toh akan menuju artikel yang sama.

Konten Khusus Dewasa

Jika blog sobat hanya untuk orang dewasa karena mengandung unsur yang tidak boleh dilihat anak-anak dan remaja. Maka pilihlah mengaktifkan konten dewasa, supaya mesin telusur khususnya google tidak menganggap blog sobat melakukan pelanggaran.

Google Analytics

Bagian ini berisi ID google analytics blog sobat, supaya blog sobat bisa diamati setiap detiknya mulai dari pengunjung, negara, estimasi pendapatan dll dengan sangat teliti. Bagi sobat penayang Google AdSense, maka analytics akan sangat berguna untuk meningkatkan penghasilan.

Setelan Pengguna

Terakhir dalam menu setelan adalah setelan pengguna. Didalamnya terdapat submenu umum dan bahasa. Bagian Umum terdapat profil pengguna yang berfungsi untuk mengedit profil pengguna sobat sebagai penulis blog.

Bagian Gunakan draft blogger, bisa sobat aktifkan atau matikan, jika sobat hendak menggunakan draft dari blogger maka aktifkan saja. Tapi saya sendiri tidak menggunakannya. Kemudian yang terakhir adalah submenu bahasa, yaitu bahasa yang digunakan di dashboard blogger sobat, dan ini disesuaikan dengan akun google sobat.

Penutup
Sudah sangat panjang sekali artikel ini saya buat kurang lebih sekitar 4 jam saya menulis, hehe. Harapan saya semoga dapat membantu menjawab pertanyaan yang timbul dibenak sobat blogger yang baru memulai ngeblog dan menginginkan mahir dalam ngeblog kedepannya.

Artikel ini saya buat berdasarkan pada pengalaman yang pernah saya alami, dan tujuannya untuk berbagi pengalaman saja. Mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan dalam tulisan kali ini, semoga bermanfaat.

Terimakasih atas kunjungannya.
Tomi Nurhidayat

Data Science dan Machine Learning Enthusiast | SEO Enthusiast.

Previous Post Next Post